Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Nonbar Bersama Randuagung Community


Final sepakbola yang mempertemukan Garuda Muda vs Harimau Malaysia menjadi laga yang paling bergensi di SEA Games XXVI.

Sebagai bentuk dukungan kami kepada Timnas Indonesia U-23 Temen - temen RC menggelar acara Nonton Bareng (nonbar) layar lebar Final Indonesia vs Malaysia tadi malam (Senin, 21/11) di Jln Narno Adi - Randuagung tepatnya di markas ZONPRA ( zona prapatan ).

Gelaran acara ini hasil kerjasama Temen - temen RC dan ZONPRA dengan CNR salah satu perusahaan TV KABEL yang ada di Randuagung.

Acara tersebut juga dihadir oleh Kepala Desa Randuagung Bpk. Achmad Hoeri yang malam itu juga turut serta menyemarakkan dan menjadi supporter Garuda Muda.

Acara semakin semarak ketika para penonton merayakan gol TIM GARUDA MUDA di menit - menit awal babak pertama yang di ciptakan oleh pemain belakang Indonesia, Gunawan.

Akan tetapi sampai pertandingan babak ke dua berahir TIM MALAYSIA berhasil menyamakan kedudukan dan membuat seluruh suporter TIMNAS yang memadati area perempatan malam itu tertunduk lesu.



Hasil Imbang 1-1 final sepak bola Sea Games, Indonesia versus Malaysia membuat kecewa para suporter Nonbar bersama RC di area perempatan tadi malam.

Pertandingan pun di lanjutkan dengan babak tambahan tapi kedua tim masih belum mampu menciptakn gol kemenangan bagi tim-nya sehingga pertandingan di lanjutkan dengan adu pinalti.

Tak sedikit wajah - wajah cemas para seporter nonbar kelihatan dan ada juga Sebagai suporter sudah ada yang beranjak meninggalkan tempat pelaksanaan Nonbar.

"Waduh tambah tegang aja. Bisakah Indonesia kali ini menang," ucap Rosit, salah satu suporter TIMNAS GARUDA yang nonbar bersama. Teman-teman kami sebagaian ada yang memilih pulang dan melanjutkan Nonbar di rumah. Habisnya tegang," ujar Rosit.

Dan Hasil adu pinalti pada pertandingan final tersebut benar - benar membuat kecewa berat para suporter TIMNAS MERAH PUTIH pada malam itu yang haus akan gelar.

Titus Bonai, Egi dan Abdulrahman berhasil menjalankan tugasnya dengan baik tetapi Gunawan dan Ferdinand Sinaga gagal menjaringkan bola.

 Hal tersebut dapat diungguli oleh Malaysia, dimana empat penendang mereka yaitu, Mahali, Fandi, Fadhli Sas dan Baddrol mampu menaklukkan Kurnia Meiga.

Tapi apapun yang terjadi kami berharap pencita bola tanah air khususnya para sporter Timnas di Kecamatan Randuagung harus tetap mendukung dan menghargai perjuangan para pemain GARUDA MUDA.

Terima kasih Garuda Muda, peluang juara tetap selalu ada .. SEA GAMES 2013, Myanmar kita pasti bisa !!



TERIMA KASIH JUGA KEPADA CNR, ZONPRA DAN TEMEN - TEMEN RC ATAS TERLAKSANYA ACARA NONBAR KALI INI. SEMOGA KITA MASIH DI BERIKAN UMUR YANG PANJANG SEHINGGA TIDAK MENUTUP KEMUNGKINAN UNTUK MENYELENGGARAKAN LAGI ACARA - ACARA NONBAR BERIKUTNYA.

5 comments for "Nonbar Bersama Randuagung Community"

UNUZZ MEZZI November 22, 2011 1:41 AM Delete Comment
SEEP.....

MESKIPUN KALAH TAPI AKU TETEAP SENANG KARNA BISA NONTON PARTAI FINAL BARENG TEMEN2....
nazri November 22, 2011 1:51 AM Delete Comment
wah, , , seru seru ni CNR,ZONpRa dan RC bisa nonbar inilah momen kebersamaan yang mungkin tidak semua grop bisa menggelarnya, , , , moga tahun depan sobat RC tetep solit , , ,
sofyan November 22, 2011 1:56 AM Delete Comment
mantap RC dan temen-temen zonpra bisa menggelar Nonbar di markas zonpra.....selain masyarakat sekitar jg kepala desa turut menyemarakkan acara tersbut....akan lebih mantap RC dan temen-temen zonpra, tidak hanya menggelar acaara nonbar untuk sepak bola saja....akan tetapi olah raga2 lain jg di gelar...kalau bisa film-film jg boleh, biar masyrakat lebih antusias begitu......ok lanjutkan n terus maju dengan kreatifitas2 yang lain.....
Unknown November 22, 2011 7:10 AM Delete Comment
@nazri: AMIN....
jo slank September 20, 2013 2:09 AM Delete Comment
seeru beutd