VIDEO: Jalan Santri 2014 - LP Babul Ulum Randuagung

Selain peserta dari Santri acara ini juga diikuti oleh seluruh pengurus REMUS dan Alumni Santri. Jalan Santri 2014 start dari halaman sekolah dan berangkat keliling Dsn Krajan Randuagung.
Ketua Penyelenggara Yudianto mengatakan, "kegiatan Jalan Santri ini secara tidak langsung mengajak para santri agar gemar berolahraga, karena dengan berolahraga maka tubuh akan bugar dan sehat. Jika tubuh sehat, maka kita akan dapat menjalankan ibadah dengan lancar".
Jalan Santri ini disambut dengan sangat antusias oleh warga. Apalagi acara ini di iringi marching band, mulai dari titik start hingga finish warga sudah menunggu di sepanjang jalan yang akan dilalui para santri dan marching band.
Nah jika para sahabat penasaran, kami sudah siapkan video-nya kebetulan di dokumentasikan acara tersebut.
Post a Comment for "VIDEO: Jalan Santri 2014 - LP Babul Ulum Randuagung"