Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Lomba Kadarkum: Kemenangan Belum Berpihak Pada Kecamatan Randuagung

RC (Randuagung Community) dipercayai mewakili Kecamatan Randuagung untuk mengikuti lomba kadarkum (keluarga sadar hukum) tingkat kabupaten. Kelima aktivis RC yang ikut serta yaitu Amir Mahmud, Ade Purwa, Teguh Sudirman, Diana Pratiwi, dan Anik Umi Arifah, yang dibina langsung oleh Berlian Firdausi.

Lomba kadarkum diikuti oleh semua kecamatan di Kabupaten Lumajang yang diadakan setiap tahun. Hal ini berguna untuk meningkat tingkatkan kesadaran masyarakat terhadap hukum.

“Banyak masyarakat yang belum mengetahui hukum sepenuhnya. Dan saya berharap kegiatan ini tidak berhenti sampai disini,” tutur Wakil Bupati, Ir. Hj. Indah Amperawati, M.Si.

Sementara bagi anggota RC, lomba kadarkum tahun ini menjadi pengalaman pertama mereka. Ada enam materi Undang-Undang yang harus mereka dalami, mulai dari UU perdagangan orang, pidana anak, lalu lintas, terorisme, teknologi infomasi, dan narkotika.

“Ini memang pengalaman pertama tapi kita akan berusaha semaksimal mungkin,” ketus Amir Mahmud, salah satu peserta lomba.

Kecamatan Randuagung mengikuti lomba di putaran pertama dengan melawan lima kecamatan. Dimulai dari memperkenalkan diri, menyorakkan yel-yel penuh semangat kemudian dilanjutkan dengan sesi perlombaan. Skor awal cukup bersaing namun tahap selanjutnya skor tim lain mulai mengejar. Alhasil, mereka belum berhasil masuk ke babak selanjutnya.


“Mungkin karena persiapan kita kurang. Pengalaman tahun ini telah menjadi pelajaran. Kita harus lebih siap lagi untuk tahun depan,” imbuh Ade Purwa.

Sekalipun pulang dengan membawa kekalahan, Adiarto Hendro selaku Trantib Kecamatan Randuagung sangat mengapresiasi semangat mereka.

“Menurut saya sangat luar biasa, karena mereka kontestan yang masih sangat muda-muda dan sangat berani untuk mengikuti lomba ini. Mereka hanya kurang pengalaman saja. Mungkin akan lebih siap untuk tahun depan,” tegasnya.

Kekalahan bukanlah hal yang menyedihkan. Poin yang terpenting, bahwasanya mereka dapat menunjukkan bahwa pemuda-pemuda Randuagung sangat aktif dalam menyebarkan hal-hal positif. (ANN)